Rapat dengan Menteri? Wow keren!

Jumat 12 Desember 2014 atas undangan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN, Ir. Ferry Mulsidan, kepada semua Ketua Jurusan Teknik Geodesi, maka saya, Ketua Program Studi Teknik Survei dan Pemetaan, bersama bpk Ir. Setyanto, MT, Ketua Program Studi Teknik Geodesi, berangkat ke Jakarta pada 12 Desember 2014 pagi naik pesawat udara. Setelah tiba di bandara Soekarno-Hatta, kami menyewa taxi ke kantor kementerian tersebut. Acara pertemuan dimulai setelah jumatan sekitar pukul 13. Menunggu jam tersebut, kami berdua makan siang di kantin dekat kantor. Ketika balik ke kantor, sempat berpapasan dengan bapak Menteri. Beliau memberi salam dengan ramah. 

Sekitar pukul 13.00 kami memasuki ruangan rapat menteri. Beliau menyampaikan program kerjanya, dan meminta masukan dari kami terkait dengan percepatan penyiapan tenaga lulusan D3 dan S1 Jurusan Teknik Geodesi untuk mendukung program beliau. Selesai memberi pengarahan, beliau meninggalkan kami karena ada pertemuan dengan delegasi lainnya dari luar negeri terkait masalah perbatasan negara. Kami para Ketua Jurusan dan Deputi BPN (Badan Pertanahan Nasional) menyusun konsep untuk mendukung program beliau..Rapat berakhir sekitar pukul 15.00. Pak Setyanto dan saya naik taksi bersama. Saya diantar ke terminal karena mau ke Bandung mengunjungi Hezki, bpk Setyanto kembali ke Lampung naik pesawat.

Menteri
Menteri